Haii Sobat NTB Gemilang dan Insan Berpikir…
Kepala BPSDMD Provinsi NTB Dr. H. Ashari, SH.,MH., menghadiri acara pelantikan Penjabat Gubernur Nusa Tenggara Barat yang baru, mamiq Drs. H. Lalu Gita Aryadi, M.Si telah ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo sebagai Penjabat Gubernur NTB, menggantikan Dr. H. Zulkieflimansyah, S.E., M.Sc. yang memasuki masa purnatugasnya setelah menjabat sejak tahun 2018 hingga 2023. Acara pelantikan yang berlangsung di Gedung Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Jakarta, dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian. Selasa, 19 September 2023.

Kepala BPSDMD Provinsi NTB Mengucapkan Selamat dan Sukses atas pelantikan Mamiq H. Lalu Gita Ariadi, M.Si sebagai Penjabat Gubernur NTB semoga dapat membawa perubahan yang lebih baik untuk masyarakat Nusa Tenggara Barat.